
Laptop menjadi barang penting untuk berbagai kebutuhan di jaman sekarang ini, Dalam artikel kali ini saya akan membahas keuntungan membeli laptop bekas dan tips mencari penjual terpercaya, cek lengkap dalam artikel berikut, Simak Sampai Bawah ya!
Keuntungan Membeli Laptop Bekas
Membeli laptop bekas memiliki banyak keuntungan terutama jika beli ke tempat jual laptop bekas terpercaya. Keuntungan tersebut antara lain:
Harga Lebih Murah
Membeli barang second tentu harga lebih murah dibandingkan baru. Adanya penyusutan harga karena banyak hal, yaitu fungsi, nilai guna dan kondisi.
Jika dana tipis barang bekas berkualitas spek mumpuni dapat menjadi pilihan dengan harga terjangkau dan fungsi optimal.
Bisa dapat Spek Tinggi
Keuntungan lainnya dengan harga standar akan mendapatkan spek lebih tinggi dibandingkan yang baru. Spek tinggi bisa menyesuaikan kebutuhan dan mengkondisikan dana yang ada.
Bisa diasumsikan beli spek baru harga sama dapat spek level 5, jika beli second harga sama bisa dapat spek level 8.
Fungsi dan Spek Sama dengan Baru
Baik laptop baru atau bekas memiliki spesifikasi sama. Perubahan hanya kadang terjadi pada memori laptop dan RAM.
Perubahan ini untuk memaksimalkan fungsi dan spek pada laptop sehingga pembeli lebih puas.
Laptop Second Siap Pakai Tak perlu Install Aplikasi
Memilih laptop second artinya pemilik tangan kedua, tanpa perlu melakukan install aplikasi dan akan menghemat pengeluaran.
Biasanya aplikasi sudah terpasang dan siap pakai hanya tinggal menambah sesuai kebutuhan pengguna baru.
Kondisi Tak jauh Beda dengan Baru
Apabila melihat secara fisik, laptop second tidak jauh berbeda dengan baru. Hanya mungkin tampilannya lecet atau tetap mulus tergantung pemilik yang pertama.
Namun, tak menjadi soal selama fungsinya dapat berjalan baik dan sesuai spek laptop tersebut.
Melihat banyak keuntungan membeli laptop bekas, terus bagaimana tips memilih penjual laptop second terpercaya?
Tips Memilih Toko Laptop Bekas Terpercaya
Beberapa hal perlu menjadi acuan sebelum memutuskan membeli laptop bekas baik secara online atau offline.
Berikut tips memilih toko terpercaya agar tidak mengecewakan hasilnya, yaitu:
Harga Terjangkau
Pilih toko yang menjual laptop harga terjangkau dengan survey harga pasaran secara umum baik online atau langsung.
Cek Spesifikasi
Melakukan pengecekan spesifikasi laptop yang dijual pada situs website toko. Deskripsi jelas akan membantu mengetahui plus atau minus barang tersebut.
Terpercaya dan Responsif dengan Cek Testimoni
Memilih penjual yang responsif dan menjelaskan secara gambalang dari laptop bekas yang akan dijual.
Jangan lupa pilih penjual terpercaya dengan melihat testimoni pembeli. Dari sini akan terlihat bagaimana penjual memberikan pelayanan terbaik untuk konsumennya.
Terdapat Garansi
Hal paling penting ketika akan membeli laptop second adalah adanya garansi dari toko dan pemberitahuan lama pemakaian.
Jika terjadi kerusakan atau laptop eror, bisa dikembalikan atau diperbaiki tenaga servis penjual. Adanya garansi akan menyamankan pembeli dan terlihat bahwa penjual memang terpercaya.
Terdapat Bonus dan Diskon
Adanya bonus dan diskon khusus akan semakin menarik pembeli karena akan menghemat pengeluaran.
Banyak Pilihan Laptop dan Berkualitas
Tips berikutnya adalah pilih toko yang memiliki banyak pilihan laptop dengan kualitas mumpuni. Dengan demikian lebih mudah mencari yang sesuai kebutuhan.
Begitu banyak keuntungan membeli laptop bekas tapi perhatikan tips sebelum membeli agar mendapatkan produk berkualitas.
Pilih penjual atau toko yang terpercaya dengan harga terjangkau dan memiliki garansi toko atau produk.